adilnews | 21 May 2024, 00:21 am | 104 views

TEGAL- Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tegal Edi Suripno maju dalam pencalonan Walikota dalam bursa Pilkada serentak tahun 2024. Dengan diiringi ratusan kader dan simpatisan dari berbagai Banteng se-Kota Tegal, Edi Suripno yang akrab di sapa mas Uyip mendatangi kantor DPC PDI P Jl. Dr. Setia Budi No.19 Panggung Kota Tegal, Senen ( 20/5/2024).

Edi Suripno dalam orasinya di depan para pendukung dan simpatisan PDI Perjuangan mengajak seluruh elemen masyarakat khususnya para kader untuk memperjuangkan agar wakil dari partainya dapat menduduki jabatan Walikota Tegal yang hampir sepuluh tahun terakhir dijabat oleh orang luar wilayah kota Tegal.” Wis Wayahe wonge dewek dadi pemimpin”’ ujar Mas Uyip dengan berapi-api yang disambut teriakan “Merdeka” dari para pendukungnya.

Berbagai persoalan diungkap oleh Mas Uyip sebagai penyebab masih banyak masyarakat miskin yang mempunyai tempat tinggal yang tidak layak huni, pendapatan yang rendah, serta kepemilikan sertifikat tanah yang tidak merata. Maka dengan semangat untuk memajukan wong cilik. Edi Suripno menyatakan sudah saatnya partai memberikan dukungan penuh bagi kadernya untuk maju sebagal pimpinan daerah.

Sementara itu seluruh PAC PDI P sekota Tegal menyatakan kebulatan tekad akan mendukung Edi Suripno untuk maju sebagai Calon Walikota Tegal yang ditujukan kepada seluruh Pimpinan DPP PDIP agar merekomendasikan Mas Uyip yang merupakan kader terbaik PDI P Kota Tegal dan juga sebagai Ketua DPC PDIP setempat. (HB/Red)

Berita Terkait