League IBL di Solo Terpaksa Ditunda, Panpel Kembalikan Ribuan Tiket

adilnews | 29 June 2024, 14:05 pm | 31 views

SOLO- Sempat berjalan dua kuarter, laga antara Kesatria Bengawan Solo (KBS) melawan tim tamu Prawira Harum Bandung dalam lanjutan Indonesia Basketball League (IBL) 2024 yang digelar di GOR Sritex Arena Solo, Jumat (28/6/2024) kemarin terpaksa ditunda.

Akibatnya, panitia pelaksana (panpel) pun mengambil keputusan untuk mengembalikan tiket yang sudah terjual ribuan lembar tersebut kepada penonton.

Game Directors Kesatria Bengawan Solo, Fachrudin Siregar saat ditemui usai laga dinyatakan ditunda memohon maaf karena karena ada kendala teknis.

“Panpel sudah mempersiapkan pertandingan sesuai mandatory IBL. Kami memohon maaf dan tentunya kami akan mengevaluasi agar ke depan hal serupa tidak terjadi lagi,” jelas Fachrudin dalam jumpa pers di GOR Sritex Arena.

Disinggung terkait pengembalian tiket, Fachrudin mengatakan bahwa pihaknya akan mengembalikan tiket kepada penonton yang sudah membeli dalam waktu 3 x 24 jam.

Syarat untuk bisa mendapatkan tiket ganti rugi tersebut dikatakan Fachrudin hanya dengan menunjukkan bukti pembelian san nomor rekening untuk pengembalian dana.

Di sisi lain, Head Of Managements Game Operation IBL, Muhammad Andito menjelaskan bahwa pihaknya sebenarnya telah melakukan pengecekan segala macam persiapan sejak hari Rabu (26/6/2024) sesuai check list san mandatory IBL.

Namun di hari pertandingan ada force majeure yang membuat pertandingan harus ditunda. “Secara mitigasi semua sudah dilakukan tim panpel. Tapi kembali lagi, ini force majeure,” kata Dito.

Dito menyebut pertandingan yang ditunda akan kembali digelar di waktu yang akan ditentukan sesuai kesepakatan owner meeting kedua tim bersama pihak Indonesian Basketball League (IBL).

Berita Terkait