Laskar Ki Gede Sebayu Tundukan Persipa Pati

adilnews | 22 September 2024, 12:19 pm | 38 views

SLAWI. ADILNEWS.COM – Setelah mendatangkan Fellipe Ryan Gelandang serang asal Brazil yang sebelumnya bermain di Liga Albania dan terrgabung bersama klub FK Kukesi, Persekat Kabupaten Tegal berhasil mendongkrak pola permainannya.

Menghadapi Persipa Pati dalam putaran lanjutan Liga 2 Pegadaian di Stadion Trisanja Slawi, Laskar Ki Gede Sebayu julukan Persekat Tegal langsung menyerang ke jantung pertahanan lawan.

Tidak mau kehilangan poin di hadapan pendukungnya sendiri, anak asuh I Putu Gede langsung menekan pertahanan Persipa Pati sejak menit awal.

Alhasil dimenit ke 21 Dandi Maulana berhasil menyarangkan si kulit bundar setelah mendapat umpan yang manis dari hasil tendangan pojok Fellipe Ryan dan 1- 0 untuk Persekat. Seluruh stadion bergemuruh menyambut lahirnya gol tersebut.

Dukungan dari Supporter Ki Gede Sebayu yang berjumlah lebih kurang 2000 orang, membuat seluruh pemain makin bersemangat untuk memenangkan pertandingan. Tepat di menit ke 35 penyerang andalan Persekat Ferdinand Sinaga berhasil menggandakan kemenangan menjadi 2- 0

Dalam kondisi tertekan anak asuhan Bambang Nurdiansyah (Banur) berusaha bangkit. Namun kokohnya pertahanan Persekat membuat tim Persipa Pati tidak bisa berbuat banyak dengan menelan kekalahan.

Man of the Macth dalam laga Persekat kontra Persipa Pati di raih Fellipe Ryan pemain anyar Persekat.

Saat diwawancarai awak media Fellipe Ryan menyatakan  baginya pertandingan sore itu sangat penting bagi Tim Laskar Sebayu untuk meraih tiga poin pertamanya setelah pada putaran pertama mengalami kekalahan dari Persijap 1- 0.

“Sore ini.kami bermain sangat baik sebagai tim dan berharap dalam pertandingan ke pertandingan berikutnya dapat meraih kemenangan dengan dukungan para supporter tentunya”, ujar Ryan

Raihan tiga poin ini mendongkrak posisi Persekat pada liga 2 Pegadaian Grup B Zona Tengah naik ke Peringkat Lima menyalip Nusantara United, Persiku Kudus dan Persipa Pati.

Line Up Persekat Tegal Vs Persipa Pati
Persekat Tegal (4 -3-3)  Pelatih I Putu Gede Swisantoso

Nomor Punggung: 97 Bagus Prasetyo, 55 Dandi Maulana Abdulhak, 27 Hamdi Sula, 96 Iuri Barbosa Da silva, 13 Maryono Susilo, Chrystna Bhagascara ( Kkapten ), 10 Fellipe Ryan, 21 Firmansyah, 18 Ferdinand Sinaga, 67 Mohammad Rafi  Ariyanto, 3 Muhammad Rifki Suryawan.

Peripsa Pati (4 -3 -3) Pelatih Bambang Nurdiansyah (Banur)

Nomor Punggung: 28 Yogi Triyana, 94 Israel Wamiau, 97 Jimmi Julianus Arroonggear, 2 Mirkomil Lokaev, 38 Rizky Aldi Nurcahya, 8 M Rifai Hi Marsi, 10 Mateo Palacios Pretel, 5 Muhammad Fadila Akbar ( Kapten), 17 Basajum Latuconsina, 21 M. Ali Koroy, 9 Song Sunday Longji.
(Hb/ Tegal)

Berita Terkait